LOGO DAN MARS

Lambang STK Touye Paapaa Deiyai berbentuk segitiga, di dalamnya terdapat cahaya matahari, langit biru, gunung, pagar, Kitab Suci dan Salib.

  1. Segitiga melambangkan Allah Tritunggal
  2. Cahaya Matahari melambangkan cahaya Allah Roh Kudus yang diimani sebagai Sang “Touye Paapaa”
  3. Langit biru melambangkan kedamaian, ketenangan dan kebenaran. 
  4. Gunung  melambangkan iman, rintangan medan pelayanan, dan pertumbuhan rohani.
  5. Pagar adalah persekutuan dan keterikatan umat
  6. Kitab Suci melambangkan sumber kebenaran dan kabar Gembira
  7. Salib pertanda kemenangan iman umat akan Allah melalui Yesus